Senin, 25 November 2018 Perpustakaan digunkan untuk tempat sosialisi pengenalan masuk kepolisian. Pengenalan ini diikuti oleh 20 siswa pilihan kelas XII baik IPA maupun IPS. Pembicara acara tersebut berasal dari Polres Temanggung. Pengenalan masuk perpustakaan ini sangat berguna untuk mereka yang tertarik untuk masuk di kepolisian. Selain memberikan informasi, Bu polwan juga memberikan motivasi bagi siswa-siswi agar mereka mau bergabung ke kepolisian. Tentunya jalan untuk menjadi polisi tidaklah mudah, mereka harus melewati berbagai macam ujian. Dan salah satu kuncinya adalah tetap yakin dan selalu berusaha dan berdoa. Semoga tahun ajaran ini banyak siswa SMADA yang tertarik dan masuk ke kepolisian. amiin
Selasa, 27 November 2018
Sosialisasi Masuk Kepolisian di Perpustakaan
Senin, 25 November 2018 Perpustakaan digunkan untuk tempat sosialisi pengenalan masuk kepolisian. Pengenalan ini diikuti oleh 20 siswa pilihan kelas XII baik IPA maupun IPS. Pembicara acara tersebut berasal dari Polres Temanggung. Pengenalan masuk perpustakaan ini sangat berguna untuk mereka yang tertarik untuk masuk di kepolisian. Selain memberikan informasi, Bu polwan juga memberikan motivasi bagi siswa-siswi agar mereka mau bergabung ke kepolisian. Tentunya jalan untuk menjadi polisi tidaklah mudah, mereka harus melewati berbagai macam ujian. Dan salah satu kuncinya adalah tetap yakin dan selalu berusaha dan berdoa. Semoga tahun ajaran ini banyak siswa SMADA yang tertarik dan masuk ke kepolisian. amiin
Jumat, 16 November 2018
Sudut Baca Kelas
Sudut Baca Kelas merupakan suatu tempat yang di dalamnya terdapat sumber bacaan atau koleksi buku yang diletakkan di sudut-sudut kelas. Sudut baca ini menjembatani siswa agar lebih banyak membaca sehingga akan tercipta budaya literasi (Membaca, menulis dan mengaplikasikan pada kehidupan).
Koleksi sudut baca ini berasal dari siswa dan perpustakaan. Adapun untuk desain sudut baca ini bervariatif sesuai dengan kreatifitas tiap-tipa kelas.
Koleksi sudut baca ini berasal dari siswa dan perpustakaan. Adapun untuk desain sudut baca ini bervariatif sesuai dengan kreatifitas tiap-tipa kelas.
Selasa, 13 November 2018
Lomba Cipta Puisi Se-Kresidenan Kedu
Kabar terbaru:
Alhamdullah Prestasi yang membanggakan berhasil didapat dari siswa dan siswi SMA Negeri 2 Temanggung yang berhasil meraih juara dalam lomba cipta puisi se-Kresidenan Kedu. Mereka berhasil mengalahkan sekitar 160 peserta dari berbagai daerah.
Berikut daftar pemenangnya :
Juara 1 SMA Negeri 2 Temanggung
Juara 2 SMA Seminar Magelang
Juara 3 SMK N Windusari Magelang
Harapan 1 SMA Negeri 2 Temanggung
Harapan 2 MAN Temanggung
Harapan 3 SMK N 1 Temanggung
Senin, 29 Oktober 2018
Pemenang Video (Kompetisi Video Pendek Rumah Pancasila dan Klinik Hukum)
Karya Siswa SMA Negeri 2 Temanggung, Alwan Muzaki, Riski Wana, dkk berhasil menjadi pemenang video terbaik dalam rangka Kompetisi Video Pendek Rumah Pancasila dan Klinik Hukum.
Dengan Tema : Berkehidupan Sosial atau Berhukum Dalam Bingkai Pancasila
Karya ini sebagai wujud penerapan literasi siswa atas informasi yang mereka dapatkan. Peran perpustakaan dalam menyediakan berbagai fasillitas sangat membantu siswa dalam menunjang berbagai aktifitas yang ada. Koleksi yang lengkap dan ditunjang dengan fasilitas internet yang mumpuni membuat pengunjug betah berlama-lamaan di perpustakaan. Semoga semakin banyak karya dan dapat mengharumkan nama SMA Negeri 2 Temanggung kedepannya.
Kamis, 07 Juni 2018
Nonton Bareng Film Sejarah Kelas XI di Theater Sasana Bhakti Pustaka Perpusda Temanggung Tahun 2018
(Penonton mengisi buku tamu yang telah disediakan)
(Suasana penonton sebelum film diputar)
(Foto bareng pemeran film perkelas)
Tak disangka siswa/siswi SMA Negeri 2 Temanggung memang mempunyai bakat yang cukup tinggi di bidang perfilm an, terbukti pada acara pemutaran film tanggal 4-5 Juni 2018 di Theater Sasana Bhakti Pustaka. Film karya anak-anak kelas XI IPS yang ditampilkan sangat bagus-bagus. Meskipun belum sempurna dan masih banyak aspek yang masih perlu dibenahi, namun karya mereka sangat kami apresiasi. Film yang mereka buat merupakan film proklamasi kemerdekaan yang pembuatannya di buat dari berbagai sisi. Sisi-sisini inilah yang mereka pakai dan mereka mengumpulkan berbagai sumber baik dari wawancara maupun sumber di perpustakaan SMA negeri 2 Temanggung. Sinergi antara siswa dan perpustakaan akhirnya dapat menghasilkan karya-karya yang menakjubkan.
Acara ini juga tak lepas dari guru pembimbing sejarah yang kreatif yaitu Ibu Winda. Berkat pengajaran yang inovatif dan kreatif, mereka tidak hanya belajar sejarah namun juga belajar peran lain yaitu peran di dunia film. ibarat mendayung satu dua pulau terlewati.
Kami juga berterimakasih kepada Perpusda Kabupaten Temanggung yang telah menyedikan tempat yang sangat bagus. Menonton film serasa di gedung bioskop. Kereen abisss
Mudah-mudahan tahun depan acara ini bisa terselenggara lagi, tentunya dengan film-film yang lebih bagus dan menarik lagi.
Mudah-mudahan tahun depan acara ini bisa terselenggara lagi, tentunya dengan film-film yang lebih bagus dan menarik lagi.
Senin, 21 Mei 2018
Expensiva, Tampilan Kreativitas Siswa
SMA Negeri 2 Temanggung benar-benar menerapkan literasi kepada seluruh siswa/siswinya. Terbukti dengan berbagai macam ragamnya kreativitas yang dibuat maupun ditampilkan. Expensiva (Extra Ordinary Performance and Festival of Smada) menjadi salah satu kegiatan yang menyuguhkan berbagai macam hasil karya siswa. Expensiva dilaksanakan tanggal 5 Mei 2018 dan dilaksanakan di Tugu Pancasila. Hasil karya yang cukup berkelas tersebut diataranya Kostum kuda lumping dan batik eco print. Semua kostum dalam parade ini mulai dari pemain kuda lumping sampai dengan badongnya dan rambut piranya itu semua dibuat oleh siswa/siswi SMA Negeri 2 Temanggung.
Batik Eco Print juga merupakan karya siswa yang jadi andalan SMA Negeri 2 Temanggung. Pewarna batik ini dibuat dengan memanfaatkan alam sekitar, mulai dari daun, kulit pohon dll. Jadi Batik dan alam terasa menyatu sehingga, batik ini terlihat elegan untuk dipakai siapa saja.
Jumat, 18 Mei 2018
Ruang Referensi, Koleksi Digital dan Ruang Diskusi Terbuka
Ruang di lantai 2 menyajikan koleksi referensi, koleksi serial, koleksi audio visual, koleksi digital. Ruangan ini juga dilengkapi dengan LCD dan sound system yang memadai, jadi kalian bisa menggunakan untuk presentasi maupun nonton bareng. Tidak hanya itu, untuk memberikan kenyamanan pada pengunjung kami memasaang AC agar ruangan tidak terasa pengap dan panas.
1. Ruang Referensi
2. Ruang pembelajaran dan Audio Visual
3. Koleksi Digital ini terdiri dari Library Smada, PaDi (Offline), i-Jateng
4. Ruang Diskusi ini terletak di samping ruang referensi dan dapat digunakan untuk diskusi dan mengerjakan tugas.
Kamis, 17 Mei 2018
Lomba Mading BKKBN Provinsi Jawa Tengah
BKKBN Provinsi Jawa Tengah Tahun 2018 menyelenggarakan lomba mading bagi peserta didik di seluruh sekolah di Jawa Tengah. Kegitan itu salah satunya diikuti oleh SMA Negeri 2 Temanggung. Ekstra Jurnalistik mengirimkan 2 perwakilannya. Dari 2 perwakilan tersebut yang masuk untuk selanjutnya dilakukan visitasi adalah Mading dengan slogan Genre Asik. Tanggal 14 Mei 2018, rombongan juri dari BKKBN Provinsi melakukan kunjungan ke SMA Negeri 2 Temanggung. Tim juri yang berjumlah 3 orang tersebut, melakukan penilaian terhadap mading tersebut. Dengan jeli mereka menilai, baik dari konten/isi informasi yang disampaikan sampai kreasi dan seni yang ditampilkan mading tersebut. Banyak masukan yang disampaikan tim juri, semua bersifat membangun agar kedepan dapat menampilkan mading yang bagus, baik dari segi seni maupun isi informasi yang disampaikan.
Senin, 14 Mei 2018
i-Jateng
Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung juga memberikan akses bagi seluruh warga sekolah untuk bisa menggunkan aplikasi perpustakaan digital i-Jateng. I-Jateng dapat dinikmati dengan menggunakan handphone android maupun dengan menggunkan PC. Karena Online maka pengguna wajib terhubung internet. Koleksi yang tersedia sangat beraneka ragam, sehingga pengguna dapat memilih buku bacaan apa yang tepat untuk mereka.
Bagi kalian yang ingin membaca, pihak admin hanya membolehkan pengguna meminjam koleksi tersebut sebanyak 2 buku.
Bagi kalian yang ingin membaca, pihak admin hanya membolehkan pengguna meminjam koleksi tersebut sebanyak 2 buku.
Rabu, 09 Mei 2018
Perpustakaan Digital Online (Library SMADA)
Library SMADA merupakan aplikasi perpustakaan digital milik Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung. Library SMADA dikembangkan oleh KUBUKU. Perpustakaan digital ini dapat diakses secara online dan dapat diunduh lewat Playstore. Sehingga bagi kalian yang mempunyai android atau gadget pintar bisa langsung menggunakan aplikasi ini. adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Download Aplikasi Library SMADA di Playstore
2. Instal aplikasi tersebut
3. Jika belum punya akun, harus daftar terlebih dahulu dengan memencet (klik untuk mendaftar)
4. Isi semua data yang tersedia
5. Setelah data terisi lengkap, klik kirim registrasi
6. Anda akan menerima pemberitahuan lewat email AKTIVASI, Klik AKTIVASI
7. Tunggu pihak admin mengaktifkan akun anda
8. Setelah aktif, Kalian tinggal masuk ke aplikasi Library SMADA dan login menggunakan email dan password yang kalian gunakan untuk mendaftar
Selasa, 10 April 2018
Sedekah Buku
Gerakan ini merupakan gerakan menambah koleksi perpustakaan dari sedekah buku oleh siswa, guru dan karyawan SMA Negeri 2 Temanggung. Semakin banyak koleksi yang terkumpul, maka semakin banyak pula informasi yang akan kami miliki. Tujuan dari program ini adalah agar pemustaka dapat memiliki berbagai alternatif bacaan, sehingga makin banyak referensi yang akan mereka dapatkan.
Gerakan ini merupakan gerakan yang bersifat sukarela. Bagi siapa saja yang mempunyai koleksi layak baca bisa disumbangkan ke perpustakaan. Koleksi yang telah terkumpul akan kami seleksi kembali, dan akan kami pilih yang memang layak untuk kami layankan kepada pemustaka.
Dari sedekah buku ini kita ingin mengkampanyekan bahwa perpustakaan ini tidak berdiri sendiri. Perpustakaan ini tumbuh bersama dengan adanya partisipasi dari semua warga sekolah maupun masyarakat. Dengan adanya partisipasi dari semua warga, maka akan ada rasa memiliki bagi mereka semua. Dengan begitu mereka akan merasa rindu untuk datang dan memanfaatkan informasi yang ada.
(Sedekah Buku Oleh Siswa)
Perpustakaan Digital Offline (PaDi)
PaDi merupakan koleksi digital yang dibuat oleh telkom indonesia. Koleksi ini terdiri atas berbagai macam judul dan ragamnya. Semakin berkembangnya teknologi dan informasi, Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung selalu berinofasi dan mengikuti perkembangan jaman tersebut. Salah satunya adalah dengan bekerjasama dengan telkom untuk menyediakan koleksi digital. Koleksi digital ini memang hanya bisa diakses di komputer perpustakaan, akan tetapi dengan hadirnya koleksi ini semakin menambah informasi. Setidaknya selain koleksi cetak, kita juga telah memiliki koleksi digital meskipun masih offline.
Segera baca koleksi kami. Semakin banyak membaca semakin banyak ilmu yang akan kalian dapatkan.
Segera baca koleksi kami. Semakin banyak membaca semakin banyak ilmu yang akan kalian dapatkan.
Kamis, 22 Maret 2018
Kegiatan Kelompok Baca di Alun-Alun Temanggung
Setelah Kelompok Baca ini berdiri, kami langsung mengadakan kegiatan di alun-alun temanggung saat acara car free day. Alhamdulillah, antusiasme masyarakat terutama anak-anak lumayan tinggi terhadap bacaan. Mereka begitu senang saat kakak-kakak dari kelompok baca mulai membacakan cerita/dongeng kepada mereka. Rencananya kegiatan ini akan rutin dilakukan tiap 1 bulan 2x. Semoga acara ini benar-benar bisa terwujud, sehingga minat baca anak-anak temanggung semakin lama semakin meningkat.
(Kegiatan mendongeng: Memberikan kesempatan bagi adek-adek untuk berekspresi)
(Membaca itu asiik)
(Tidak mengenal usia, tua maupun muda)
Kegiatan Jumpa Tokoh
Kegiatan ini berlangsung di perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung. Dengan menghadirkan tokoh atau alumni yang sudah suskses. Kegiatan ini dimaksudkan agar dapat menginspirasi siswa-siswi SMA Negeri 2 Temanggung agar lebih giat belajar dan kedepan bisa mengikuti jejak kakak-kakak alumni ini.
Kegiatan ini diikuti oleh kelompok baca Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung dan Tim Jurnalistik SMA negeri 2 Temanggung. Semoga langkah awal ini bisa jadi pelecut bagi kami untuk menghadirkan even-even yang lebih besar lagi.
Rabu, 21 Maret 2018
Video Profil Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung Terbaru
Video profil ini menyajikan berbagai hal yang ada di perpustakaan. baik itu gedung, fasilitas yang ada, koleksi, pelayanan, maupun kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan oleh Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung. Dengan hadirnya video ini diharapkan semua masyarakat tahu, khususnya masyarakat SMA Negeri 2 Temanggung, sehingga mereka tidak asing lagi ketika berkunjung ke perpustakaan.
Selasa, 06 Februari 2018
Buku Tentang Shalat
Penulis : Khalifa Zain, dkk
Ukuran : 20,5 x 28 cm
Tebal : 128 hlm
Penerbit : Mutiara Media
ISBN : 978-979-878-363-0
"Sesungguhnya yang pertama kali akan dihisab atas seorang hamba pada hari kiamat adalah perkara shalat. Jika shalatnya baik, maka baik pula seluruh amalan ibadah lainnya, kemudian semua amalannya akan dihitung atas hal itu." (HR. An Nasa'l : 463)
Tahukah Anda, kalau Anda merasa sulit rezeki, hidup susah, banyak masalah, dirundung penyakit, kemiskinan, susah memiliki keturunan, dan berbagai kesulitan lain, bisa jadi karena ada yang salah dengan shalat Anda. Atau, bisa jadi Anda masih memiliki dosa besar.
Tahukah Anda, bahwa dosa besar adalah alasan utama penyebab berbagai kesulitan hidup. Namun tahukah Anda bahwa dosa-dosa tersebut dapat dengan mudah terhapus hanya dengan shalat?
Tapi, shalat seperti apa yang bisa mengantarkan kita pada kesuksesan dunia-akhirat?
Tentu saja, shalat yang sesuai tuntunan Nabi. Buku ini berisi tuntunan shalat dengan gerakan dan bacaan yang khusyuk dan benar, sesuai yang diajarkan Rasulullah saw.
Kenapa Anda harus mengoleksi buku ini?
Semua gerakan dan bacaan shalat dijelaskan secara lengkap dan step by step.
Dilengkapi dengan foto-foto full colour yang detail dan eksklusif.
Disertai video penjelasan wudhu dan shalat yang sesuai tuntunan Rasulullah saw.
Materi yang ada dalam buku ini antara lain:
Iman dan Islam
Thaharah
Azan dan lqamah
Shalat Wajib
Shalat Jamak
Shalat Qashar
Shalat Jamak Qashar
Shalat Jumat
Shalat Bagi Orang Sakit
Shalat Jenazah
Shalat Gaib
Shalat Sunah Wudhu
Shalat Tahiyyatul Masjid
Shalat Rawatib
Shalat Tahajud
Shalat Witir
Shalat Dhuha
Shalat-shalat Sunah lain yang Dianjurkan
Panduan Gerakan dan Bacaan Shalat
Zikir Sesudah Shalat
Doa Sesudah Shalat dan Zikir
Kesalahan-kesalahan dalam Shalat
Fadhilah Gerakan-gerakan Shalat
Tips Meraih Shalat Khusyuk
Bukunya ada lo di Perpustakaan, Segera dapatkan dan baca bukunya
Ukuran : 20,5 x 28 cm
Tebal : 128 hlm
Penerbit : Mutiara Media
ISBN : 978-979-878-363-0
"Sesungguhnya yang pertama kali akan dihisab atas seorang hamba pada hari kiamat adalah perkara shalat. Jika shalatnya baik, maka baik pula seluruh amalan ibadah lainnya, kemudian semua amalannya akan dihitung atas hal itu." (HR. An Nasa'l : 463)
Tahukah Anda, kalau Anda merasa sulit rezeki, hidup susah, banyak masalah, dirundung penyakit, kemiskinan, susah memiliki keturunan, dan berbagai kesulitan lain, bisa jadi karena ada yang salah dengan shalat Anda. Atau, bisa jadi Anda masih memiliki dosa besar.
Tahukah Anda, bahwa dosa besar adalah alasan utama penyebab berbagai kesulitan hidup. Namun tahukah Anda bahwa dosa-dosa tersebut dapat dengan mudah terhapus hanya dengan shalat?
Tapi, shalat seperti apa yang bisa mengantarkan kita pada kesuksesan dunia-akhirat?
Tentu saja, shalat yang sesuai tuntunan Nabi. Buku ini berisi tuntunan shalat dengan gerakan dan bacaan yang khusyuk dan benar, sesuai yang diajarkan Rasulullah saw.
Kenapa Anda harus mengoleksi buku ini?
Semua gerakan dan bacaan shalat dijelaskan secara lengkap dan step by step.
Dilengkapi dengan foto-foto full colour yang detail dan eksklusif.
Disertai video penjelasan wudhu dan shalat yang sesuai tuntunan Rasulullah saw.
Materi yang ada dalam buku ini antara lain:
Iman dan Islam
Thaharah
Azan dan lqamah
Shalat Wajib
Shalat Jamak
Shalat Qashar
Shalat Jamak Qashar
Shalat Jumat
Shalat Bagi Orang Sakit
Shalat Jenazah
Shalat Gaib
Shalat Sunah Wudhu
Shalat Tahiyyatul Masjid
Shalat Rawatib
Shalat Tahajud
Shalat Witir
Shalat Dhuha
Shalat-shalat Sunah lain yang Dianjurkan
Panduan Gerakan dan Bacaan Shalat
Zikir Sesudah Shalat
Doa Sesudah Shalat dan Zikir
Kesalahan-kesalahan dalam Shalat
Fadhilah Gerakan-gerakan Shalat
Tips Meraih Shalat Khusyuk
Bukunya ada lo di Perpustakaan, Segera dapatkan dan baca bukunya
KERTANEGARA DAN MISTERI CANDI JAWI
Pengarang: Suwardono
Penerbit : Narasi, Yogyakarta, 2017
ISBN : 978-979-168-521-4
Sinopsis:
Penerbit : Narasi, Yogyakarta, 2017
ISBN : 978-979-168-521-4
Sinopsis:
Mpu Prapanca, dalam Nagarakertagama menyebutkan bahwa keberadaan
Candi Jawi (yang juga dikenal dengan sebutan Candi Jejawi/Jejawa) erat
kaitannya dengan kakek buyut Raja Hayam Wuruk, yaitu Sri Kertanagara.
Candi ini telah ada semenjak zaman Kerajaan Singasari yang mana setelah
Sri Kertanagara wafat, sarira Sang Raja juga dicandikan di sana. Tak
pelak Candi Jawi menjadi monumen dan sumber sejarah yang menyiarkan masa
kejayaan Singasari dan Majapahit. Apalagi kreator candi tersebut adalah
kertanagara.
Laporan perjalanan yang ditulis Prapanca tersebut juga mengisahkan
tentang kekuasaan Ken Angrok (Rajasanagara), yang sebagaimana
diceritakan di dalam Serat Pararaton membentang dari Tumapel hingga di
timur Gunung Kawi. Sedangkan Sri Rajasanagara yang juga masih merupakan
leluhur Sri Kertanagara dan Raja Hayam Wuruk serta menjadi cikal Bakal
Kerajaan Singasari dan Majapahit, menurut naskah Nagarakertagama dan
Kitab Pararaton, bahwa Sri Rajasanagara setelah wafat dicandikan di
Kagenengan. Informasi ini dan keterangan-keterangan lain yang ada
sekaligus menjelaskan bahwa kakawin Nagarakertagama dan kitab Pararaton
saling terkait. Demikian juga relief Candi Jawi dan cerita Sutasoma.
Namun demikian, ada hal-hal yang masih tersamar di balik catatan
Prapanca yang ditulis dalam Kakawin Nagarakertagama. Juga pembacaan
relief Candi Jawi yang ternyata belum lengkap dan masih menjadi misteri
hingga kini. Siapakah Mpu Prapanca sebenarnva, dan bagaimana misteri
Candi Jawi itu?
Inilah yang dikaji lebih dalam oleh penulis dalam buku ini sehingga
terbukalah tabir-tabir yang masih gelap supaya menjadi terang dan
menjadi manfaat bagi siapa pun yang membacanya
Buku TOEFL Terbaru 2018
Bagi kalian yang ingin mendapatkan skor tinggi saat ujian toefl, dari sekarang dipersiapkan diri dengan sering-sering mengerjakan soal-soal toefl. Buku ini menyajikan berbagai macam jenis soal toefl dan disertai dengan trik cara mengerjakannya. Dilengkapi juga CD sebagai penunjang Audio Listening.
Jumat, 26 Januari 2018
Buku Latihan Soal-Soal UN dan SBMPTN 2018
Jika ingin meminjam mohon antri ya, karena bukunya terbatas.
Kamis, 04 Januari 2018
MAJALAH TRUBUS
Majalah Trubus menyajikan berbagai informasi penting tentang pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, obat-obatan, kesehatan dll. Informasi yang banayak tersebut sudah tersedia di majalah ini. Teknik-Teknik untuk memulai bisnis dan usaha di berbagai sektor baik pertanian, perkebunan, perikanan telah disajikan secara lengkap. Dari mulai awal perencanaan sampai panen hasil semua sudah tersedia. Bagi anak muda yang mempunyai pemikiran visioner dan berjiwa wirausaha, kalian dapat menggali informais tersebut, Sehingga di kemudian hari apabila kalian tertarik unttuk menggeluti kegiatan tersebut, sudah ada modal dan ilmu yang bisa diaplikasikan.
Informasi yang ada di majalah ini biasanya awet dan bisa digunakan selama bertahun-tahun. tidak seperti koran atau surat kabar, informasinya harus update dan berganti tiap hari, jam maupun detiknya.
Majalah National Geographic Indonesia
Majalah ini terbit satu bulan sekali. Biasanya terbit padda awal bulan/minggu pertama. Tunggu apa lag, Ayo baca majalahnya sekarang juga