Jumat, 31 Januari 2020
Home »
» TAFSIR IBNU KATSIR JILID 1-10
TAFSIR IBNU KATSIR JILID 1-10
Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung sekarang telah memiliki tafsir Al Quran yaitu Tafsir karangan Ibnu Katsir.
Ibnu Katsir adalah seorang pemikir dan ulama Muslim. Namanya lebih dikenal sebagai Ibnu Katsir. Ia lahir pada tahun 1301 M di Busra, Suriah dan wafat pada tahun 1372 M di Damaskus, Suriah.
Ibnu Katsir menulis Tafsir Al-Quran yang terkenal yaitu Tafsir Ibnu Katsir. Hingga kini, Tafsir Al-Quran sebanyak 10 jilid ini masih menjadi bahan rujukan dalam dunia islam. Disamping itu ia juga menulis buku Fada'il Al-Quran , berisi ringkasan sejarah Al-Quran.
Ibnu Katsir memiliki metode sendiri dalam bisang ini, yakni:
1. Tafsir yang paling benar adalah tafsir Al-Quran dengan Al-Quran itu sendiri
2. Selanjutnya bila penafsiran al quran dengan Al-Quran tidak didapatkan maka Al Quran harus ditafsirkan dengan Hadis Nabi Muhammad SAW, sebab menurut sendiri Nabi Muhammad memang diperintahkan untuk menerangkan Al-Quran.
3. Jika yang kedua tidak didapatkan, maka Al-Quran harus ditafsirkan oleh pendapat para sahabat karena merekalah orang yang paling mengetahui konteks sosial turunnya Al-Quran.
4. Jika yang ketiga juga tidak didapatkan, maka pendapat dari para tabiin dapat diambil
(sumber www.wikipedia.org)
Kehadiran tafsir ini semakin memperlengkap koleksi yang ada di Perpustakaan SMA Negeri 2 Temanggung. Koleksi yang semakin lengkap diharapkan dapat menjadikan perpustakaan sebagai pusat atau induk rujukan semua informasi civitas akademika SMA Negeri 2 Temanggung.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan isi komentar dengan baik dan membangun